Perkuat Hubungan Dengan Masyarakat, Polres Sukabumi Bagikan Ratusan Paket Takjil

INLINK, Sukabumi – Dalam rangka memperkuat jalinan hubungan antara personel Polri dalam hal ini polres Sukabumi bagikan paket takjil kepada pengguna yang melintas di jalan raya Siliwangi, dan jalan Bhayangkara Kelurahan/ Kecamatan Palabuhanratu.

Dengan dipimpin Kapolres Sukabumi AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro didampingi ketua Bhayangkari cabang Sukabumi sebanyak kurang lebih 400 paket makanan berbuka puasa dibagikan kepada masyarakat yang tengah melintas.

Tony Prasetyo menjelaskan, pembagian paket berbuka puasa atau takjil juga dilaksanakan seluruh polsek jajaran yang tersebar di 29 lokasi secara serentak.

Kami melakukan pembagian takjil ini sebelum waktu berbuka, kegiatan ini juga bertujuan untuk memperkuat hubungan antara polisi dan masyarakat dalam menjaga meamanan dan ketertiban bersama,” ujar AKBP Tony Prasetyo. Senin, (25/3).

Tony berharap, dengan adanya kegiatan pembagian takjil tersebut, dapat menjadi inspirasi dan motivasi bagi institusi lain untuk juga ikut berkontribusi dalam membantu masyarakat yang membutuhkan terlebih selama bulan ramadan ini.

“Mudah mudahan kegiatan ini dapat membawa manfaat dan kebahagiaan bagi seluruh masyarakat kabupaten Sukabumi,” jelasnya.

Salah seorang warga Ahmad Suhaemi mengungkapkan kegiatan yang dilaksanakan jajaran kepolisian yakni berbagi takjil jelang berbuka puasa menurutnya sangat bermanfaat.

Saya secara pribadi ini sangat bagus luar biasa, tentunya ini sangat bermanfaat, semoga saja berlanjut, senang saya melihat itu pak kapolresnya bersemangat,” ungkapnya singkat.

Pos terkait