Satgas Mobile Yonif 411Kostrad Berbagi Buku Tulis di Distrik Keneyam, Papua Pegunungan

Jakarta. Personel Pos Kotis Satgas Mobile Yonif 411 Kostrad terus menunjukkan dedikasinya dalam membahagiakan masyarakat, khususnya anak-anak sekolah di Distrik Keneyam, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan. Pada Jumat (2/2/2024), mereka dengan ramah mencegat anak-anak yang menuju sekolah di depan Pos Kotis.

Dengan senyum dan sapaan hangat, para Ksatria Pandawa memberikan hadiah berupa buku tulis kepada siswa-siswi yang lewat di depan pos. Dansatgas Mobile Yonif 411 Kostrad, Letkol Inf Subandi, S.E.,M.I.P., menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah bentuk nyata dari upaya Prajurit Pandawa Kostrad dalam membantu mencerdaskan generasi masa depan anak-anak bangsa.

“Program berbagi kepada anak-anak ini akan terus dilaksanakan untuk membantu kesulitan rakyat dan menjalin keakraban masyarakat sejak usia dini dengan TNI, karena TNI dari rakyat dan untuk rakyat,” ujar Letkol Inf Subandi.

Dalam persiapan pagi yang cerah, personel dari Pos Kotis Pandawa sudah menyiapkan ratusan buku tulis sebelum anak-anak sekolah berangkat. Bapa Teritorial Lettu Inf Sunaryo dan anggotanya dengan antusias menyambut kedatangan anak-anak berseragam merah putih.

“Selamat pagi adik-adik, mari sini semua om tentara ada buku tulis ini,” sapa Bapa Teritorial Lettu Sunaryo. Anak-anak dengan gembira menerima buku tulis sebagai bekal belajar di sekolah. Lettu Sunaryo menambahkan, “Kita hari ini melaksanakan berbagi buku tulis kepada anak-anak sekolah, harapannya dengan mendapatkan buku baru mereka dapat lebih semangat lagi untuk belajar dan meraih prestasi.” (Penkostrad).

Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Hendhi Yustian Danang Suta, S.I.P.

Pos terkait