Tak Takut Bersaing Dengan Group Band Papan Atas Savana Siap Gebrak Blantika Musik Indonesia

INLINK, JAKARTA | Sekelompak pemuda terdiri dari 4 personil menggabungkan diri dalam sebuah group band nama Savana. Empoet mlamsnen sebagai motorik group band Savana menggandeng, Muhammad Hakiem sebagai Vocal, Adhe Mardhani sebagai Drumers, windu sebagai Bassis dan Ia sendiri (Empoet Mlamsnen) sebagai Keyboard.

Empoet Mlamsnen, keyboard

Berawal dari teman sesama tongkrongan, dengan hobby yang sama didunia seni, munculkan ide untuk membentuk group band pada 10 September 2022 tahun lalu.

Muhammad Hakiem, vocalis Savana band

Mengapa mereka sepakat menggunakan nama Savana untuk label group, Empoet Mlamsenen memgungkapkan, “savana adalah sebuah padang rumput yang hijau, yang menandakan semua kemakmuran, kita berharap dengan lahirnya group band Savana ini akan membawa sebuah kemakmuran, nyaman bagi kita selaku pelaku seninya dan juga bagi mereka yang menikmati karya seni kita, “tutur Empoet dalam sebuah percakapan whatsapp pada (25/1/2023).

Windu, bassis

Dengan menciptakan single lagu berjudul “Coba Lupakan” bergenre pop Mpoet mengungkapkan ini adalah lagu berdasarkam pengamalan pribadinya yang Ia ciptakan sendiri. “Lagu ini belum kita rilis ke medsos, kami sedang mencoba menawarkan ke beberapa produser musik diantaranya seperti musika studio, ya bila memang jadi milik semoga saja ada label yang meminang kita, pungkas Empoet.

Adhe Mardhani, Drumers

Dikulik apakah tidak takut bersaing dengan group – group band papan atas yang sudah memiliki nama, Empoet menjawab, ” kami sudah siap bersaing dikancah musik Indonesia. Selain memang sebagai ajang menyalurkan bakat seni semoga saja ada rejeki kami juga di dunia tarik suara ini, “terangnya.

Semoga dalam waktu dekat ini kami sudah bisa membuat video klip, untuk nantinya menunjang kami dalam melakukan promosi lagu single perdana kami, tutup Empoet Mlamsnen

Pos terkait