Korlantas Polri menggelar acara Syukuran dalam rangka Memperingati Hari Lalu Lintas Bhayangkara Ke-69 dengan mengusung tema “Polantas Presisi Hadir Menuju Indonesia Maju” yang Berlangsung di The Tribrata Hotel, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Kamis (26/9/2024).
Acara tersebut dipimpin langsung Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dan didampingi oleh Wakapolri Komjen Pol. Agus Andrianto serta Kakorlantas Polri Irjen Pol. Aan Suhanan.
Sementara itu, menurut Pantauan Reporter Humas Korbrimob, Dankorbrimob Polri Komjen Pol. Imam Widodo juga turut hadir Bersama Para Pejabat Utama Mabes Polri untuk mengikuti jalannya acara Syukuran tersebut dengan menggunakan Pakaian Dinas Lapangan (PDL) Korlantas Polri.
Hari Lalu Lintas Bhayangkara yang ke-69 ini menjadi momentum bagi seluruh Personel Polisi Lalu Lintas untuk terus berkomitmen menjalankan tugasnya dengan Penuh Integritas dan Profesionalisme demi mewujudkan Indonesia yang Maju dan Tertib di Jalan Raya.