March 29, 2023 Jakarta
Dark Light

Inlink

Inlink > Lingkungan hidup > Ketua RW 09 Kelurahan Penggilingan Raih Piagam Penghargaan ProKlim Dari Pemkot Administras Jakarta Timur

Ketua RW 09 Kelurahan Penggilingan Raih Piagam Penghargaan ProKlim Dari Pemkot Administras Jakarta Timur

INLINK.ID JAKARTA TIMUR
Warga Kelurahan Penggilingan Kecamatan Cakung, khususnya Warga RW 09 patut berbangga.
Pasalnya RW 09 Kelurahan Penggilingan Kecamatan Cakung terpilih sebagai salah satu penerima Piagam Penghargaan dari Pemkot Administrasi Jakarta Timur dalam Program Kampung lklim (ProgKlim).

Pemberian Piagam Penghargaan ini dilaksanakan dihalaman Kantor Walikota Jakarta Timur, bertepatan dengan Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2021, pada Rabu 10/11/2021.

Upacara Peringatan hari Pahlawan 2021 dipimpin oleh Wakil Walikota Yani Murdiyani dan dilanjut oleh Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Timur Fredy Setiawan, dengan memberlakukan protokol kesehatan yang ketat.

Fredy Setiawan disela sela acara menyampaikan, “Peringatan Hari Pahlawan kali ini, Pemkot Jakarta Timur memberikan Piagam Penghargaan kepada 13 RW yang terpilih dalam Program Kampung lklim (ProKlim) yang berhasil menjaga dan mengedukasi lingkungan dengan baik, dan juga untuk pemenang yang meraih juara ditingkat Propinsi dan Nasional,” ujarnya.

RW 09 Kelurahan Penggilingan yang diketuai oleh Pak Koiman, adalah salah satu yang mendapat Piagam Penghargaan dari Walikota Administrasi Jakarta Timur dalam Program Kampung lklim ( ProKlim ) dengan Kategori Pratama, Tingkat Kota Administrasi Jakarta Timur Tahun 2021.

Koiman adalah salah satu sosok Ketua RW yang diakui berhasil mengedukasi lingkungan dengan berbagai kegiatan yang dapat meningkatkan kesejahteraan dilingkungan RW 09 Kelurahan Penggilingan.

Koiman Ketua RW 09 Kelurahan Penggilingan saat diminta tanggapannya mengatakan, “Saya atas nama ketua RW 09 Kelurahan Penggilingan mengucapkan terimakasih atas penghargaan yang telah diberikan kepada RW 09.

Tentunya keberhasilan ini berkat kerjasama semua pihak. Warga RW 09 dan para pihak lain yang telah membantu kami.

Dengan adanya Penghargaan ini semoga semakin memotivasi kami khususnya untuk mengikuti program yang dilakukan oleh Dinas Lingkungan Hidup Provinsi DKI Jakarta. Dan memotivasi lingkungan RW 09 untuk mengikuti program-program yang diadakan oleh Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta,” ucapnya.

“Harapan kami, semoga kami bisa mempertahankan penghargaan ini dan tetap mendapatkan pembinaan terkait program lain yang menunjang proklim di lingkungan kami,” harapnya.

Dalam kesempatan ini Piagam Penghargaan juga diberikan kepada anggota PPSU dari Cipinang Muara yang dapat menyelamatkan warga saat hujan deras di BKT ( Banjir Kanal Timur ).

Hadir dalam Peringatan Hari Pahlawan tersebut, Kapolres Metro Jakarta Timur yang diwakili oleh Waka Polres Jakarta Timur AKBP Ahmad Fanani Eko Prasetya, Dandim 0505/Jakarta Timur Kolonel Kav Rahyanto Edy Yunianto, Forum Koordinasi Pimpinan Kota (Forkopimko) Jakarta Timur, Dewan Kota Jakarta Timur dan para Veteran.

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.