INLINK, Sukoharjo – Peringati Hari Kemerdekaan RI ke 79 dan Hari Jadi Polisi Wanita ke 76, Jajaran Polwan Polres Sukoharjo menggelar bakti religi membersihkan 3 tempat ibadah yakni Masjid At Taawut Gronong Mandan, Pura Bhirawa Dharma Kartasura dan Gereja Hati Kudus Sukoharjo, Jumat (09/08/2024).
Dipimpin Wakapolres Sukoharjo Kompol Pariastutik selaku Senior Polwan, rombongan polwan datang kedua tempat ibadah dengan membawa sapu dan perlengkapan lainnya.
Dalam kesempatan itu, Polwan Polres Sukoharjo juga membagikan snack atau makanan dan minuman ringan kepada anak – anak sekolah.
“ Tujuan bakti religi ini, untuk memberikan kenyamanan, kebersihan sekaligus mempererat hubungan silaturahmi pengurus tempat ibadah,” ucap Kompol Pariastutik.
Sementara itu, 3 pengurus tempat ibadah itu memberikan apresiasi kegiatan Polwan Polres Sukoharjo. Selain memberi kenyamanan kepada umat atau jamaah yang beribadah, tentunya kegiatan ini sebagai wujud kerukunan di Kabupaten Sukoharjo.
“Terima kasih kepada Polwan Polres Sukoharjo karena telah bersih-bersih di tempat ibadah kami. Ini merupakan simbol kerja sama sekaligus kerukunan di Kabupaten Sukoharjo,” tandas pengurus Gereja Hati Kudus Sukoharjo.