.
Guna memantapkan kemampuan personel dan memaksimalkan pengamanan Pilkada serentak 2024, personel Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Aceh bersama Polres Bireuen, Kodim 0111/Bireuen, dan Yonif 113 Jaya Sakti menggelar latihan terintegrasi Simulasi Sispamkota di halaman Pendopo Bupati Bireuen, Kecamatan Kota Juang, Kabupaten Bireuen, Senin (30/09/2024).
Latihan gabungan ini dipimpin langsung oleh Dandim 0111/Bireuen Letkol Inf. Ade Munandar, S.I.Pem. dan Kapolres Bireuen AKBP Jatmiko, S.H., M.H.
Komandan Satuan Brimob Polda Aceh Kombes Pol. Selamat Topan, S.I.K., M.Si. melalui Danyon B Pelopor Kompol Rubby Nanda, S.H., S.I.K., M.H. dalam pernyataannya menyampaikan, “Kolaborasi latihan Penanggulangan Huru Hara (PHH) ini diharapkan bisa mengantisipasi kemungkinan hal-hal yang tidak diinginkan. Dengan latihan ini, kita sudah memiliki bekal untuk menghadapi demonstrasi atau aksi massa yang dapat mengganggu kelancaran Pilkada 2024 November mendatang.”
Simulasi yang diperagakan menggambarkan kejadian demonstrasi oleh massa yang berujung pada kerusuhan. Digambarkan pula langkah TNI-Polri dalam menanggulangi kejadian itu dengan tegas dan terukur sesuai dengan SOP yang telah ditetapkan.
“Harapan kita, pesta demokrasi pemilihan kepala daerah yang akan berlangsung nanti dapat berlangsung damai, sejuk, kondusif, dan masyarakat tetap damai dan rukun. Apabila terjadi perbedaan dalam pilihan itu adalah hal yang biasa, jangan dijadikan perpecahan di antara kita,” pungkas Danyon B.
Latihan integrasi ini merupakan bagian dari rangkaian persiapan menghadapi Pilkada 2024, yang diharapkan berjalan damai, demokratis, dan tanpa gangguan berarti, sehingga dapat menghasilkan pemimpin yang benar-benar pilihan rakyat.